Wakil Bupati Kuantan Singingi Resmikan Tanam Perdana Semangka Program CSR PT CRS
KUANSING– Sebagai bentuk dukungan terhadap ketahanan pangan di Kabupaten Kuantan Singingi, PT CRS melaksanakan kegiatan tanam perdana program Corporate Social Responsibility (CSR) di Afd 4 Kebun CRS Jake, Desa Sako Margasari, Kecamatan Logas Tanah Darat. Kegiatan yang berlangsung pada Rabu pagi ini dihadiri oleh Wakil Bupati Kuantan Singingi, H. Mukhlisin.
Program CSR PT CRS ini berfokus pada budidaya komoditas semangka di atas lahan seluas 54 hektare. Semangka dipilih karena memiliki potensi ekonomi yang tinggi dan peluang pasar yang menjanjikan. Selain itu, tanaman ini dinilai mampu mendukung upaya pemerintah dalam memperkuat ketahanan pangan di daerah.
Dalam sambutannya, H. Mukhlisin menyampaikan apresiasi kepada PT CRS yang turut berperan aktif dalam pengembangan sektor pertanian di Kabupaten Kuantan Singingi. Ia menegaskan, kemitraan yang erat antara pemerintah daerah, dunia usaha, dan kelompok tani akan menjadi kunci untuk mewujudkan kemandirian pangan serta kesejahteraan masyarakat.
“Ini adalah langkah nyata untuk mendukung ketahanan pangan yang berkelanjutan. Pemerintah daerah sangat mengapresiasi program CSR yang produktif seperti ini, yang tidak hanya memanfaatkan lahan secara optimal, tetapi juga membuka peluang bagi petani untuk meningkatkan pendapatan mereka,” ujar Mukhlisin.
Program ini melibatkan Kelompok Tani Tanggul Sedulur Kembangan sebagai mitra utama dalam pengelolaan dan pengembangan pertanian semangka. Diharapkan, keberhasilan program ini dapat menjadi model bagi wilayah lain di Kabupaten Kuantan Singingi untuk mengembangkan potensi pertanian secara lebih produktif.
Pemerintah Kabupaten Kuantan Singingi juga memberikan dukungan penuh terhadap kegiatan ini dan berharap program CSR PT CRS dapat terus berkembang, memberikan manfaat yang berkelanjutan, serta meningkatkan kualitas hidup masyarakat setempat.(ID)










Tulis Komentar